Telur Kacang Buncis Bumbu Kuning

25 Februari 2024


Hi semua.. Assalamualaikum 🙏

Hari ini saya mau berbagi masakan praktis lagi...ada sayur dan lauk jadi satu.

Modal murah meriah ramah di kantong ya Bu ibu😂☕🤤. Saya cantumkan resep dan estimasi harga di bawah ya...☕🤍


🌸 Telur Kacang Buncis Bumbu Kuning 🌸


Bahan - bahan : 

• 5 butir telur Rp.10.000

• 1.5 ons kacang buncis Rp.3000

• Santan kental Rp.2500 jadi ( 800 ml )

• 1 lembar daun salam

• 1 btg sereh

• seruas lengkuas

• Penyedap rasa

• 3 rawit merah

• 1 sdk teh kaldu jamur


Estimasi harga keseluruhan Rp.20.000


Bumbu halus : 

• 3 kemiri

• seruas kunyit

• 9 bawang merah

• 2 bawang putih

• 22 rawit hijau


Cara membuat : 

• Telur di rebus sampai masak lalu kupas kulitnya

• Potong2 kacang buncis lalu cuci bersih

• Panaskan sedikit minyak, tumis bumbu halus 

• Karna bumbu halus saya blender , jadi biarkan hingga airnya sedikit mengering lalu beri sedikit minyak goreng

• Tumis hingga harum , masukkan daun salam, lengkuas dan sereh.

• Setelah matang, masukkan 800 ml santan

• Biarkan sedikit mendidih , masukkan telur rebus aduk rata.

• Masukkan kacang buncis, kaldu jamur dan penyedap rasa.

• Rajin2 di aduk 

• Masak kira2 15 menitan dgn api sedang.

• Koreksi rasa, matikan api lalu angkat.


Selamat mencoba 😘


#telurkacangbuncis#bumbukuning#caramemasakbumbukuning


🥁🎸@radhynoobwriter

Judul : Kembalilah Sayang


Update juga di 👇

https://instagram.com/dapurimung

http://siimung.blogspot.com/

www.lemon8-app.com/dapurimung

https://www.youtube.com/@dapurimung

https://youtube.com/c/MulyaniAdini03


Terima kasih ☕🤍🙏

0 komentar:

Posting Komentar

Rasa nikmat bila lapar terobati, Rasa senang bila dikomentari