Bahan-bahannya 1:
1. Mie Kuning ( mie lidi ya 1 bungkus cukup buat pemula di rebus)
2. Tauge ( beli aja 1500 cukup itu )
3. Daun bawang ( iris tipis )
4. Daun seledre ( daun sop iris halus )
5. Telur ( di rebus )
6. Cabe rawit kira2 12 biji di potong kecil-kecil.
Bahan yang di haluskan :
Cabe merah, cabe rawit, bawang putih 1 atau 2, kencur ( di halukan )
Ubi jalar ( keledek ) di rebus kemudian di haluskan.
Kacang tanah di goreng ( di haluskan )
Cara membuat kuah kacang :
Semua bumbu yang di haluskan di masak + air kira 3 atau 4 gelas+ srey yg di geprak + daun salam. Masak sampai mendidih jangan lupa kasih garam dan mie won untuk menambah rasa nikmatnya bumbu kacang tersebut.
Penyajiannya :
Untuk lebih hangat masukkan mie kuning + tauge kedalam rebusan air, sebentar saja dan angkat.
Letak di piring + telur dan siram dengan kuah kacang.
Taburkan daun sop, daun bawang + bawang goreng bila perlu..
Note : Lebih mantap bila penyajiannya disaat hari hujan..hmm pasti lebih nikmat menyantapnya.
0 komentar:
Posting Komentar
Rasa nikmat bila lapar terobati, Rasa senang bila dikomentari