Sop Jagung Tahu

19 Januari 2023


SOP Jagung Tahu

Bahan - bahan :

1. 1 buah jagung manis
2. 2 tahu kecil
3. 1/2 wortel
4. 3 batang daun SOP
5. 1 Bks Masako
6. 1 buah tomat merah
7. 1 sdk makan gula putih
8. 1 Bks bunga Lawang

Bumbu iris :

1. 2 siung bawang putih

Cara membuat :

1. Jangung bersihkan dari kulitnya ( potong2).
2. Tahu potong dadu jadi 6
3. Wortel potong bulan sabit
4. Lanjut : kasih sedikit minyak tumis bawang putih hingga harum
5. Lalu masukkan 2 liter air biasa dan masukkan jagung manis
6. Rebus hingga masak , lalu masukkan tahu , bunga lawang, Masako dan gula.
7. Masukkan potongan wortel
8. Tutup bentar aja, masak hingga mendidih bumbu meresap
9. Masukkan irisan tomat dan daun SOP.
10. Jangan lupa koreksi rasa ya.
11. Jika sudah...jangan terlalu lama boleh di angkat.
12. Agar tekstur dari sayuran tidak terlalu masak benar.
13. Dan siap untuk di sajikan

Selamat mencoba 😘

#soupjagung#soptahu#caramembuatsop

Update juga di 👇

https://instagram.com/dapurimung

http://siimung.blogspot.com/

www.lemon8-app.com/dapurimung

https://www.youtube.com/@dapurimung
https://youtube.com/c/MulyaniAdini03

0 komentar:

Posting Komentar

Rasa nikmat bila lapar terobati, Rasa senang bila dikomentari